Kehidupan tertata apa adanya
Dan oleh karenanya jalanilah apa adanya
Ini bukan tentang kepasrahan dalam menghidupi hidup
Lebih jauh lagi ini adalah penjiwaan yang penuh damai untuk hidup
Hidup memang tempat yang menegangkan
Anda tak tahu apa yang terjadi setelah ini
Meski anda punya waktu cukup untuk belajar lagi tentang apa yang telah diajarkan hari kemarin
Mungkin anda pernah gagal atau anda hanya pernah merasa gagal
Tapi sebenarnya anda tidak gagal
Itulah hidup, hidup yang mesti anda jalani
Semuanya telah tersusun dan anda hanya punya sedikit pilihan
Sedikit waktu untuk mengubah apa yang semestinya terjadi
Dalam hidup beberapa hal tak bisa dipaksakan
Jika anda gagal anda memang gagal, dan anda tak bisa kembali untuk mengulang
Anda bisa memaksakan sesuatu seturut kehendak anda, tapi beberapa hal tak bisa dipaksakan
Sudah ada yang mengaturnya, pilihan anda hanyalah menjalaninya apa adanya
Saya tahu anda tak suka, tapi apa lagi yang bisa diperbuat?
Percuma saja anda mengeluh tak akan ada yang mendengar keluhan anda
Apalagi sebenarnya semua orang di dunia ini juga sedang mengeluh, tak ada yang mendengar anda
Dunia ini sudah penuh sesak dengan keluhan dan keputusasaan, apalagi dengan penyesalan
Tak perlulah itu semua
Melangkahlah dan hadapilah apa yang membentang di depan matamu
Kali ini paksakan apa yang anda inginkan bisa terwujud dalam bingkai masa depan yang indah
Selagi masih ada waktu, bersiaplah